PRESISI-NEWS.COM , Simalungun
Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Negeri ( MIN ) 4 Simalungun di Huta III Bahsulung, Nagori Dolok Maraja Kabupaten Simalungun menggelar Vaksinasi Dosis pertama ( 1 ) untuk usia 6 sampai 11 tahun, Rabu ( 12/1/2022 ) pukul 09.00 Wib.
Progran vaksinasi dengan sasaran anak usia 6 sampai 11 tahun terus dilakukan, pelaksanaan program tersebut tidak hanya di selengarakan di Sekolah Dasar Negeri saja, Vaksinasi anak juga dilaksanakan di lingkungan Kementerian Agama ( Kemenag ) Kabupaten Simalungun.
Kepala Sekolah MIN 4 Simalungum ,Ginda Harahap S.Ag kepada Media Mengatakan, Vaksinasi Tahap I sudah dilaksanakan pada Siswa-Siswi MIN 4 Simalungun sebanyak 210 Siswa.
“Dalam program vaksinasi sangat lah bagus , dan kita mendukung program pemerintah untuk kelancaran pembelajaran di MIN 4 Simalungun agar bisa Pembelajaran Tatap Muka ( PTM ) 100 persen, Karena di masa Pandemi ini kegiatan pembelajaran kurang optimal.”tutur Kepala Sekolah MIN 4 Simalungun.
Sementara itu ditempat yang sama ,dr. Sirovenesia Banjarnahor sebagai vaksinator dari Dokter Kesehatan Polres Simalungun ini menuturkan , bahwa, Vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun adalah Vaksin jenis Sinovak , dan efek dari vaksin yakni demam dan ngantuk .dr Sirovenesia seraya menyarankan, apabila si anak merasa ada demam segera memberikan obat Parasetamol.
” Vaksin ini diberikan khusus kepada anak usia 6-11 Tahun,dengan memberikan vaksin sinovac.Adapun efek dari vaksin ini yakni demam dan ngantuk. Bila si anak mengalami demam,orang tua dianjurkan untuk memberikan obat parasetamol.”ujarnya
Dalam pelaksanaan Vaksinasi di MIN 4 Simalungun di tangani dari dokter kesehatan Polres Simalungun oleh dr Sirovenesia Banjar Nahor( Soib Yusuf Siahaan )