Sukoharjo ,PRESISI-NEWS.COM
Kepolisian Resor Sukoharjo menggencarkan vaksinasi booster bagi masyarakat dan kelompok rentan. Kali ini, Kepolisian Kota Makmur ini menggelar vaksinasi booster untuk Purnawirawan Polri yang tergabung dalam Persatuan Purnawirawan (PP) Polri Sukoharjo, Kamis (3/2/2022).
Disela-sela kegiatan vaksinasi, Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, melaksanakan peninjauan yang bertempat di Halaman Mako Polres Sukoharjo.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Sukoharjo menekankan bahwa pandemi Covid-19 belum berakhir. Bahkan saat ini telah merebak varian baru Omicron yang diketahui dapat menular lebih cepat.
“Hal ini tidak bisa dianggap remeh. Oleh sebab itu Polres Sukoharjo menggencarkan vaksinasi booster sebagai salah satu upaya menangkal dan mencegah penularan Covid-19.” Jelas Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres menuturkan, Purnawiran Polri yang mayoritas telah lanjut usia mendapat prioritas khusus. “Semoga dengan vaksinasi booster ini, keluarga besar Polri baik Bhayangkari maupun Purnawirawan dan warakawuri selalu dalam keadaan sehat dan terhindar dari paparan Covid-19,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua PP Polri Sukoharjo, Slamet Riyadi, mengucapkan terimakasih kepada Polres Sukoharjo yang telah menggelar vaksinasi booster kepada PP Polri.
“Kami ucapkan terimakasih kepada Polres Sukoharjo yang telah menggelar vaksinasi booster kepada PP Polri. Semoga Polres Sukoharjo dapat mengemban amanah dalam menjalankan tugas sebagai pelayan kepada masyarakat,” ungkapnya. ( Doddy )