Simalungun, PRESISI-NEWS.com- Pasca perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Polres Simalungun tetap melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) guna mengantisipasi dan memantau kegiatan masyarakat. Hal ini bertujuan memberikan pelayananan kepada masyarakat secara langsung, sehingga masyrakat merasakan kenyamanan dalam melakukan aktifitas.
Seperti halnya terjadi di sekitaran Pos Yan IV Jalur Tol Sinaksak – Dolok Marawan ST 41, salah seorang pengendara mobil mengalami pecah ban tepatnya di KM 35 Tol Sinaksak pada Minggu (08/01/2023). Ketika itu, si pengemudi kendaraan sempat merasa bingung. Namun tidak berselang waktu lama, personel kepolisian Polres Simalungun yang sedang melakukan tugas langsung turut membantu si pengendara mobil tersebut dengan memberikan kunci rodan dan dongkrak untuk menggantikan ban mobil yang pecah.
Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Simalungun AKP M. Nasib menjelaskan bahwa, masyarakat merasa puas dan mengucapkan terimakasih atas tindakan kepolisian karena memberikan bantuan menyediakan kunci roda, dongkrak serta membantu menggantikan ban mobilnya yang pecah.
Baca Juga:
Polres Simalungun dan Jajarannya Lakukan Jumat Curhat Secara Rutin
“Jajaran personel Polres Simalungun sampai saat ini masih melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) untuk mengantisipasi kegiatan masyarakat pasca perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, dan untuk Perwira pengendali di Posyan IV TOL ST 41 IPDA Lolorio Panjaitan, SH.”ujar AKP. M. Nasib menjelaskan
Kasi Humas Polres Simalungun ini menambahkan, untuk penggunaan jalur altetnatif Tol Sinaksak-Dolok Marawan akan digunakan, demi kelancaran arus lalu lintas, dan apabila terlihat arus lalu lintas sudah mengalami penurunan dan normal Jalur Alternatif Tol Sinaksak akan ditutup tidak sampai malam hari.
“Demi kelancaran arus lalu lintas, jalur alternatif Tol Sinaksak – Dolok Marawan akan digunakan, dan apabila terlihat arus lalu lintas sudah mengalami penurunan dan normal Jalur Alternatif Tol Sinaksak akan ditutup tidak sampai malam hari” pungkasnya. (Soib Siahaan/r)